Apakah Anda ingin hidup berproduktif? Jika Anda tidak berusaha mengatur hidup Anda sendiri, maka siapa lagi? Apakah Anda akan memaksa orang lain untuk secara paksa mengaturnya? Jika Anda memiliki teman atau anggota keluarga yang produktif, maka Anda juga menyadari bahwa mereka selalu mengerjakan sesuatu secara efisien dan tepat waktu. Mereka sebenarnya memiliki jadwal yang teratur lho. Yuk ketahui ritual pagi apa saja yang dilakukan oleh orang yang produktif!
Ritual Pagi untuk Hari yang Lebih Produktif
Mandi dengan Air Dingin di Pagi Hari
Apakah Anda tahu bahwa mandi dengan air dingin di pagi hari memiliki banyak manfaat? Mandi di pagi hari tidak hanya membuat tubuh terasa segar, tetapi juga baik untuk kesehatan. Selain kesehatan fisik, mandi di pagi hari juga diketahui berdampak baik bagi kesehatan mental, termasuk mengurangi gejala depresi.

Ada kalanya mandi pagi menjadi rutinitas yang tidak mudah dilakukan. Dinginnya udara di pagi hari dan mata yang masih mengantuk terkadang membuat tubuh hanya ingin berada di balik selimut dan kembali terlelap. Oleh karena itu jangan membuat kenyamanan dalam tubuh Anda. Mulailah untuk mandi dengan air yang tidak hangat.
Menjauhi Sosial Media di Awal Hari
Tahukah Anda bahwa kehidupan yang tidak produktif pemicunya adalah terlalu lama menscroll sosial media. Jika Anda terlalu nyaman untuk bermain sosial media maka seharian Anda akan menjauhi kegiatan yang produktif. Manfaat dari media sosial sangat banyak. Menjauh dari sosial media sosial mampu mengurangi resiko peningkatan kortisol pemicu stress.
Sehingga langkah ini akan memudahkan Anda lebih tenang dan lebih fokus pada aktivitas yang sedang dilakukan. Aktivitas atau pekerjaan sehari-hari pun akan cepat selesai dibandingkan sebelumnya. Dengan begitu, dapat menghindarkan Anda dari risiko pekerjaan yang tak kunjung selesai dan terus menumpuk. Mulailah untuk menjauhi sosial media di pagi hari.
Berjemur Selama 15-20 Menit
Pagi hari merupakan waktu yang paling tepat untuk berjemur di bawah sinar matahari. Di waktu inilah, sinar matahari masih belum terik sehingga Anda bisa mendapatkan manfaat kesehatan secara gratis. Matahari di pagi hari menghasilkan sinar UV (ultraviolet) yang menyentuh permukaan kulit untuk diubah oleh tubuh menjadi vitamin D. Vitamin D dibutuhkan untuk menjalankan fungsi metabolisme kalsium, imunitas tubuh, serta mentransmisi kerja otot dengan saraf.
Oleh karena itu, Anda dianjurkan berjemur selama 15 menit. Tubuh manusia tidak dapat memproduksi vitamin D dengan sendirinya. Solusi mudah dan praktis dalam mencukupi asupan vitamin D adalah dengan memanfaatkan pancaran sinar matahari di pagi hari.
Planning Sebelum Memulai Pekerjaan
Rencana bisnis adalah suatu pernyataan tertulis yang berisi maksud dan tujuan yang ingin dicapai dari sebuah bisnis. Selain itu, rencana bisnis juga mencakup target jangka pendek, menengah, dan panjang, bagaimana cara Anda untuk mencapai tujuan tersebut, termasuk solusi terhadap kendala yang muncul nantinya, serta lainnya.

Rencana bisnis akan membuat Anda lebih fokus dan terarah saat menjalani hari. Dengan begitu, tujuan Anda akan tercapai sesuai target yang telah ditetapkan. Mulailah dengan membuat planning sebelum memulai pekerjaan yang akan Anda jalani setiap harinya.
Bekerja dengan Prioritas dan Tanpa Gangguan
Salah satu hal penting dalam mengelola waktu dalam bekerja adalah menentukan skala prioritas. Ketika pekerjaan menumpuk dan sebuah deadline tiba, mungkin Anda akan bingung, mana dulu yang harus dikerjakan bukan? Skala prioritas mempunyai berbagai manfaat, salah satunya mendukung produktivitas dalam bekerja. Hal ini diperlukan agar waktu yang tersedia tidak terbuang sia-sia.
Mulailah untuk mengerjakan pekerjaan yang menjadi prioritas terlebih dahulu lalu mengerjakan pekerjaan yang mudah dan mempunyai deadline panjang. Hindarilah gangguan-gangguan yang ada dalam kehidupanmu, dan fokuslah untuk melakukan pekerjaan yang prioritas terlebih dahulu.
Membuat Kopi dan Menikmati Pagi Hari
Selain sebagai penghilang rasa kantuk, kopi juga memiliki berbagai manfaat. Kopi adalah minuman stimulan yang mengandung kafein. Kandungan tersebut dapat meningkatkan energi, kewaspadaan, suasana hati dan fungsi otak.
Kopi diyakini dapat menjadi penambah energi saat memulai hari. Seduhlah kopi saat akan melakukan aktivitas di pagi hari, gunakan waktu untuk beristirahat sejenak. Nikmatilah pagi harimu dengan meminum kopi dan sarapan untuk menghilangkan penat.
Baca artikel lainnya tentang 4 Cara Jitu Membangun Kebiasaan
Itulah beberapa ritual di pagi hari untuk membuat hari lebih produktif. Silahkan menerapkannya dalam kehidupan Anda. Pasalnya pagi hari adalah awal atau waktu yang menunjang aktivitas selanjutnya. Jika Anda malas-malasan di pagi hari, maka seharian penuh Anda tidak akan mengerjakan apa-apa.